Latest News

Menyaksikan Kesaktian Layar Samsung Galaxy S4

Samsung Galaxy S4 Tahan Sayatan
Apa yang pertama kali anda bayangkan saat membaca judul konten ini, apakah menurut anda Samsung Galaxy S4 bisa terbang atau bisa berubah wujud? Nampaknya anda salah. Tapi kali ini kita akan mencoba menyaksikan seberapa saktinyakah gadget yang satu ini.

Dengan pembekalan layar berlapis Gorilla Glass 3 sebagai pelindungnya, nampaknya bisa membuat mantra ajaib Samsung Galaxy S4 kebal akan goresan dan sayatan dengan skala tertentu.

Jika anda tidak percaya akan kesaktian Samsung Galaxy S4. Nampaknya anda perlu melihat video di bawah ini :



Tampak dalam video amatir, salah seorang pengguna Samsung Galaxy S4 yang bernama Szabolcs Ignacz mencoba menjajal kekebalan layar Galaxy S4 ini. Dengan akrobat penyiksaan berupa disayatkanya sebuah pisau ke layar Samsung Galaxy S4 serta menggores-goreskan pena hingga kunci, ternyata terbukti sudah bahwa teknologi lapisan layar Samsung Galaxy S4 memberikan kesaktian yang nyata untuk smartphone yang satu ini.

Memang sudah bukan rahasia umum lagi, bahwa Gorilla Glass memang diklaim tahan terhadap goresan benda tajam dalam skala tertentu. Dan dalam cuplikan video di atas, klaim tersebut memang benar-benar terbukti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bendera | Distributed By Blogger Templates | Designed By Templateism.com

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.