Latest News

Direktur Keamanan Privasi Google Mengundurkan Diri


Salah satu orang terpenting dalam hal keamanan privasi data pengguna Google, Alma Whitten menyatakan pengunduran diri pada bulan Juni mendatang setelah tiga tahun bekerja. Ia nantinya akan digantikan oleh Lawrence You. Namun siapakah nantinya yang akan mendapatkan gelar "director of privacy for product and engineering" ?.

Alma telah mengabdikan dirinya di perusahaan internet raksasa dunia ini selama tujuh tahun, pada tahun 2010 ia direkrut oleh Google. Ia adalah orang yang pertama menempati posisi sebagai insinyur Google pasca perusahaan tersebut terjebak oleh Debacles privasi yang mencakup pada sebuah program Moblie Street View yang mengumpulkan email, password dan URL penggunanya.

Selama Whitten berkerja, ia berposisi di kantor Google yang berada di London. Akan tetapi You sang pengganti akan menempati markas Google di Montain View, California. You bukanlah orang baru di perusahaan besutan Lerry Page ini, akan tetapi You telah berada di Google selama delapan tahun, dan You juga masuk dalam anggota pendiri program privasi perusahaan.

Meskipun Alma Whitten mengundurkan diri, juru bicara Google mengatakan "Privasi dan tim keamanan serta para karyawan di Google, akan melanjutkan kerja kerasnya guna memastikan bahwa data para pengguna kami disimpan dengan aman".



Source : www.news.cnet.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bendera | Distributed By Blogger Templates | Designed By Templateism.com

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.